bisnis modal rakyat hasil ningrat

"Alloh tidak akan merubah nasib suatu kaum,, jika kaum nya itu sendiri tidak mau merubah nasib nya dengan tangannya sendiri"

LightBlog

Breaking

Jumat, 10 Maret 2017

Gejala Diabetes Tipe 2

obat diabetes

Gejala klasik diabetes tipe 2 sama dengan diabetes tipe 1, yaitu:
  • Sering buang air kecil, terutama di malam hari. 
  • Sering merasa haus. 
  • Rasa lapar yang bertambah.
Selain itu, gejala-gejala ini juga bisa menyertai gejala klasik, antara lain:
  • Turunnya berat badan. 
  • Luka yang lambat sembuh atau sering mengalami infeksi. 
  • Gatal-gatal. 
  • Pandangan yang kabur. 
  • Sering kelelahan.
Gejala-gejala ini timbul setelah gula darah meningkat di dalam darah selama beberapa waktu tertentu. Awalnya, gejala diabetes tipe 2 cenderung ringan. Oleh sebab itu, banyak penderitanya yang sering tidak menyadari bila mereka sudah mengidap penyakit ini.

Bila kadar gula darah terus meningkat dan menjadi terlalu tinggi (hiperglikemia), maka akan timbul:
  • Mulut kering dan merasa sangat haus. 
  • Sering buang air kecil. 
  • Infeksi yang sering kambuh, contohnya sariawan serta infeksi kandung kemih. 
  • Pingsan. 
  • Tekanan darah rendah.
Diagnosis dan pengobatan diabetes secara dini dapat mengurangi risiko komplikasi. Konsultasikanlah kepada dokter secepatnya jika Anda mengalami gejala diabetes.


Salam Sehat, Sukses, dan Sejahtera untuk kita semua.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar